Kamis, 31 Januari 2013

Ngemil Ocha Pancake di Kawaii Sushi

Postingan kali ini bakal lebih singkat dibanding dengan posting sebelum-sebelumnya, mau belajar buat ujian blok terakhir soalnya. Just wish me have tons of luck fo tomorrow ya :)



Ceritanya pas lagi ngisi bensin di SPBU Lempuyangan saya tiba-tiba kepengen mampir ke Kawaii Sushi soalnya beberapa hari sebelumnya pernah selewat baca di timeline kalo disini ada ocha pancake yang kelihatannya menggoda. Saya gak begitu tertarik untuk makan sushinya, soalnya waktu itu pas habis makan di Sambel Bu Saring yang lokasinya memang masih di sekitar Stasiun Lempuyangan. Alamat lengkap Kawaii Sushi ini di Jl. K. Bambang Soeprapto No. 34 (SPBU Lempuyangan) Yogyakart.

Untuk menu sushiya memang beragam dan dijual dengan harga yang menurut saya murah, hanya belasan ribu saja untuk satu porsinya. Tapi sekali lagi saya tidak akan mereview sushinya karena tujuan saya kesini hanya karena pancake ocha. Penasaran akhirnya langsung aja pesan ocha pancake dengan topping buah kiwi dan ice cream vanilla.

Ocha pancake saya datang dengan 2 layers berukuran mini (pantas saja harganya murah hehehe) yang warnanya agak gelap. Awalnya saya pikir overcooked ternyata setelah saya coba nggak juga, tekstur pancakenya lembut dan manisnya pas. Toppingnya ada buah kiwi, ice cream vanilla dan caramel. Tapi yang bikin saya bingung ini pancake rasanya sama seperti pancake lainnya, maksud saya dengan nama "ocha" saya awalnya berfikir kalau pancake ini akan memberikan sensasi rasa ocha. Harga 10.000. Pretty cheap!
 Jika ada kesempatan lagi saya bakalan review sushinya juga. Katanya sih sushinya rasa Indonesia gitu.. See yaaaa *kiss* *kiss*

3 comments:

Obat Herbal mengatakan...

Postingnya bagus dan Inspiratif. lanjutkan

hennpuspita mengatakan...

terimakasih untuk apresiasinya :)

Human Resources mengatakan...

enak sekali kayaknya Mbak Hen, apakah sushinya juga enak mbak?

Posting Komentar

Silahkan tinggalkan komentar :)