Ini cake beberapa bulan terakhir emang lagi happening banget yaa.. Ada yang tau gak sih asal usul dari Red Velvet Cake? Kapan dan dimana Red Velvet Cake pertama kali dibuat? Sebenernya apa sih Red Velvet Cake ini? Kenapa Bisa Heboh? Kok bisa warnanya merah?
Banyak pastinya pertanyaan tentang cake merah yang satu ini. Nah untuk asal-usulnya bisa dilihat dari gambar berikut yang kebetulan saya temukan di situs yukmakan.com yukmakan.com
Nah untuk yang banyak beredar saat ini Red Velvet Cake dibuat dalam berbagai macam bentuk ada yang berbentuk cupcake dengan frosting diatasnya, ada juga yang
berbentuk layers of cake yang diberi frosting diantara layer dan
dicovered dengan frosting lagi. Yang terbaru disajikan didalam jar kecil atau sering disebut jar cake.
Untuk warna ini sendiri sudah jelas warnanya yang kemerahan ini merupakan salah satu daya tarik
utama. Warna merah dari Red Velvet Cake merupakan hasil reaksi dari
bubuk coklat dengan asam dari buttermilk sehingga menghasilkan kue
bewarna coklat agak kemerahan. Akan tetapi banyak juga yang menambahkan
buah bit atau pewarna makanan merah kedalam adonan kuenya agar tampak
lebih menarik warnanya dan lebih kemerahan. Kalau saya justru lebih suka RVC yang warnanya cenderung merah gelap atau ada kombinasi dengan bubuk coklatnya.
Berikut beberapa Red Velvet Cake yang pernah saya coba di Jogja:
1. Pastagio
Alamat: Jl. Ngelempong Lor Bl 1 No. 4 Ngaglik, Sleman, Yogyakarta
Bentuk: 1 slice cake dengan potongan yang (terlalu) besar terdiri dari 3 layer cake. Saya sendiri tidak habis karena memang porsinya besar.
Warna: Merah terang
Harga: Rp. 20.000
Frosting: Cream cheese
Tekstur: Moist enough tapi mudah hancur.
Sweetness: ok
Note: entahlah rasa cream cheesenya agak kurang mantap, but overall cakenya enak.
2. Artemy Italian Gelato
Alamat: Jl. Kranggan No.58 Jogja.
Bentuk: 1 slice cake
dengan potongan yang relatif kecil terdiri dari 3 layer cake.
Harga: Rp. 25.000
Frosting: Cream cheese
Tekstur: Moist enough dan padat.
Sweetness: ok
Note: salah satu the best RVC di Jogja, cream cheesenya dan moistnya cake pas.
3. Serafin Cafe
Alamat: Jl. Pakuningratan 40 Jogja
Bentuk: 1 slice cake
dengan potongan yang cukup terdiri dari 3 layer cake.
Harga: Rp. 25.000
Frosting: Cream cheese with crushed peanut.
Tekstur: Moist enough dan padat.
Sweetness: ok
Notes: Jika anda penggemar cheese maka RVC disini patut dicoba, layer cake mereka tidak terlalu tebal justru cream cheesenya terlihat penuh mengisi. Kunjungan pertama saya mendapat RVC dengan frosting cream cheese with crushed peanuts yang menurut saya agak kurang cocok dengan taburan kacang diatasnya. Lebih enak hanya dengan cream cheese. Namun pada kunjungan kedua RVC mereka tidak lagi menggunakan crushed peanuts dan hanya frosting cream cheese saja.
Bentuk: Cupcake
Harga: Rp. 10.000
Frosting: Cream cheese.
Tekstur: Moist enough dan padat.
Sweetness: ok
Notes: Suka dengan warnanya yang tidak terlalu mencolok, sepertinya ada campuran dari bubuk coklat juga, klasik sekali warnanya. Rasanya hampir sama dengan yang slice red velvet hanya saja yang ini lebih kecil karena dalam bentuk cupcake. Cocok bagi yang tidak ingin terlalu kenyang atau ingin mencoba varian cake lain.
Masih banyak Red Velvet Cake bertebaran di Jogja dan saya tetap
masih belum puas, hasil hunting Red Velvet Cake
berikutnya akan pasti akan saya posting disini :*
1 comments:
Paling enak ttp RVC nya breadtalk. 25rb per slice :)
Posting Komentar
Silahkan tinggalkan komentar :)