Minggu, 10 Januari 2016

Mengurus Visa United Kingdom (Part II)

Bagian ini akan menceritakan tahap selanjutnya yang harus dilakukan setelah semua dokumen terkumpul.

Postingan sebelumnya tentang Menyiapkan Persyaratan Visa

Langkah selanjutnya setelah semua berkas terkumpul adalah membuat akun di Visa4UK. Caranya cukup mudah, tinggal klik Register an Account --> Isi Personal Details --> Isi Address Details --> Buat Login Password dengan emailmu, maka selanjutnya akan ada email verifikasi masuk ke email yang kamu daftarkan.


Setelah membuat akun, masuk kembali dengan klik Log In menggunakan email dan password yang sudah saya daftarkan sebelumnya. Setelah Log In pilih menu Apply For My Self jika ingin membuat permohonan untuk diri sendiri, Apply for Someone Else jika ingin membuat aplikasi untuk orang lain. Satu username atau email bisa untuk mendaftarkan beberapa orang, jadi misalkan kita pergi sekeluarga dengan jumlah 4 orang maka kita melakukan Apply for My Self satu kali dan Apply for Someone Else 3 kali.



Online Visa Application - Mendaftarkan Untuk Diri Sendiri dan Applicant Details

Selanjutnya tinggal kita isi data-data yang dibutuhkan yang saya kira tidak sulit. Tampilannya seperti beberapa gambar di bawah ini:


Online Visa Application - Mendaftarkan Untuk Diri Sendiri dan Applicant Details

Setelah beres mengisi data pribadi yang akan muncul adalah jenis visa yang akan kita ajukan. Cukup mudah jika kita akan ke UK untuk travelling tinggal isi persis seperti gambar dibawah ini:


Online Visa Application - Memilih jenis visa yang akan diajukan
 Pertanyaan konfirmasi cukup kita jawab dengan No semua, next klik create application.


Online Visa Application - Konfirmasi Beberapa Pertanyaan

Nah, setelah membuat aplikasi maka kita akan mendapatkan sebuah nomor unik dengan kode GWFXXXXXXXXXX (x biasanya dalam bentuk angka) nah reference number ini yang akan kita gunakan saat datang ke kantor VFS untuk pengambilan data biometrik, mirip seperti nomor pendaftaran. Setelah muncul halaman seperti dibawah tinggal klik Go To Application. Selanjutnya akan ada banyak (sekali) data yang harus di lengkapi, jadi perlu meluangkan waktu 1-2 jam untuk membuat aplikasi visa ini.

Tidak punya banyak waktu? Tenang saja, aplikasi ini bisa menyimpan data anda untuk dilengkapi di kemudian hari.

Jangan lupa perhatikan Status Aplikasi Visa anda, jika tertulis Incomplete berarti data anda belum lengkap dan tidak bisa membuat janji pengambilan biometrik.


Online Visa Application - Tampilan Home Akun Anda
Online Visa Application - Detail Data Paspor Anda

Setelah memasukan semua detail data sesuai yang tertera di paspor anda, selanjutnya mengisi data diri seperti dibawah,


Online Visa Application - Detail Data Diri dan Riwayat Perjalanan


Step selanjutnya adalah tentang informasi paspor dan riwayat perjalanan anda. Tuliskan dengan detail negara yang pernah anda kunjungi selain UK dalam 10 tahun terakhir, sesuaikan dengan cap yang ada di paspor anda. Pertanyaan terakhir pada tahap ini adalah mengenai bahasa yang kita inginkan saat wawancara, disini maksudnya wawancara melalui telepon oleh pihak UK Visa secara langsung jika memang ada pertanyaan yang ingin mereka ajukan ke aplikan. Jadi ini tidak rutin dilakukan, namun apabila pihak UK Visa merasa perlu ada beberapa data yang harus di konfirmasikan maka mereka akan menghubungi kita lewat telepon, namun saat saya mengajukan visa kemarin tidak pernah di telepon langsung oleh pihak UK Visa. Untuk wawancara yang dilakukan saat submit document dan pengambilan data biometrik akan dilakukan dengan bahasa Indonesia.


Online Visa Application - Detail Data Diri dan Riwayat Perjalanan


Online Visa Application - Detail Data Diri dan Riwayat Perjalanan


Online Visa Application - Detail Data Diri dan Riwayat Perjalanan
Section data diri dan riwayat perjalanan selesai. Lanjut pada section Family Details.

Bagian ini di isi alamat tempat tinggal spouse/patner anda yaa...





Nah selesai membahas soal keluarga dan orang terdekat selanjutnya masuk ke bagian Employement, karena status saya merupakan pengangguran bersertifikat kompetensi dokter maka saya isi saja status saya dengan student supaya tidak repot.




Yang paling membingungkan buat saya adalah bagian Income dan Expenditure, pertanyaan mereka sangat detail dan kita harus hati-hati dan penuh perhitungan untuk mengisi kolom-kolom pada bagian ini. Tips dari saya siapkan coret-coretan dan kalkulator jangan sampai yang kita isikan disini besar pasak daripada tiang. Oh ya semua data harus di konversikan ke GPB bukan dalam rupiah.

Selain pemasukan dicantumkan juga detail pengeluaran selama liburan kita nanti, ribet deh pokoknya bagian ini kudu pinter itung-itungan :))

Dibawah ini adalah contoh "nggambleh" saya dalam mengisi form.






Setelah selesai mengisi bagian yang paling "perhitungan" selanjutnya akan masuk Family and Friends in UK, Medical Treatment dan Additional Information. Untuk bagian ini saya tidak sediakan contoh gambarnya karena memang cukup mudah. Perlu perhatian pada bagian additional information, disini intinya tuliskan hal-hal yang dapat meyakinkan pihak Visa UK bahwa kita tidak akan mencari kerja atau jadi gelandangan disana. Yakinkan mereka kalau kita akan kembali ke Indonesia setelah liburan usai.

Nah, selesai sudah pengisian data aplikasi Visa yang panjangnya kalau di print out adalah kira-kira 13 halaman (Visa Schengen hanya 3 lembar saya FYI). 

Sudah Selesai? Sudah boleh lega? 

Yaaa.. Lumayan..

Eits, belum selesai, selanjutnya kita harus Sign Declaration. Setelah Sign Declaration dilakukan kita sudah tidak diperkenankan untuk mengubah data lagi. Jadi kalau masih belum yakin dan ada yang mau di ubah, jangan sign declaration dulu. Klik bagian Save.

Lanjut ke bagian Appointment Location. Kali ini kita baru bisa memilih waktu dan tempat untuk submit documents dan biometric data. Janjian gitu deh, tapi tenang bukan janji palsu kok!











Ternyata janjian ama mereka itu tidak gratis, setelah membuat janji bertemu lanjut ke bagian pembayaran Visa. Inget ya, visa UK ini beda sama Visa Schengen untuk urusan pembayaran. Mereka hanya melayani online payment saja, tidak melayani bayar di tempat. Pembayaran menggunakan kartu kredit Visa atau MasterCard sebesar 136 USD.Setelah bayar masih belum selesai juga :(

Ya, selanjutnya kita harus mencetak semua data yang sudah kita isi secara online tadi, jangan lupa ditata rapi bersama dengan dokumen yang sudah disiapkan sebelumnya untuk dikumpulkan saat pengambilan data biometric. Langkah terakhir adalah datang ke kantor VFS di Kuningan City sesuai dengan waktu yang telah kita tentukan. Lapor ke satpam disana dan siapkan nomor GWF kita. Aplikan baru di ijinkan masuk 10 menit sebelum waktu appointment, alat elektronik harus dimatikan, pun juga jika membawa tas yang berisi laptop harus dititipkan di locker (yang tidak gratis). Di dalam kantor VFS lantai 2 ini tidak hanya mengurus visa UK, namun beberapa negara lainnya seperti Dubai dan Australia seingat saya juga ada di lantai 2. Tidak usah khawatir salah tempat mengantri, petugas disana akan membantu anda untuk menuju loket yang harus anda tuju.

Setelah proses biometric enrollment selesai kita tinggal menunggu kabar dari VFS kalau visa kita sudah jadi. Saya mendaftar informasi via SMS sebesar 25.000. Jika mendaftar fasilitas ini maka kita akan bisa memantau proses visa melalui SMS. Saat itu saya 3x mendapatkan SMS, pertama saat dokumen saya dikirim ke Manila, kedua saat dokumen sudah selesai di proses oleh pihak di Manila terakhir saat paspor saya sudah bisa diambil.

Berapa lama prosesnya?

Standard Waktu Pemrosesan Visa UK

Gambar diatas saya ambil dari situs ini

Jika syarat yang dikumpulkan sudah lengkap dan tidak ada masalah maka visa anda akan diproses lebih cepat. Saya salah satunya, proses sampai saya dikabari oleh VFS bahwa paspor sudah diambil total hanya 2 minggu saja. Jadi jangan meremehkan persayaratan-persyaratan tadi, makin lengkap persyaratan anda akan lebih cepat prosesnya.

Oh Iya untuk pengambilan paspor harus membawa bukti tanda terima yang diberikan saat mengumpulkan dokumen di kantor VFS dan harus pemegang paspor sendiri yang mengambil. Bisa diwakilkan dengan surat kuasa, KTP pemberi kuasa dan tanda tangan diatas materai.

Tips Mengurus Visa UK:

  1. Luangkan waktu sekitar 1-2 minggu untuk mencicil dokumen yang dibutuhkan untuk membuat Visa karena beberapa dokumen memang butuh waktu untuk mengurusnya seperti bank reference dan translate dokumen. Sediakan dokumen selengkap mungkin agar proses visa kita semakin mudah.
  2. Semua dokumen sebaiknya berbahasa Inggris. Walaupun banyak juga yang tidak melampirkan translate dalam bahasa Inggris dan tetap di approve visanya. Namun menurut saya jika data yang kita sediakan lengkap dan sesuai apa yang mereka minta maka peluang untuk mendapatkan visa lebih besar. Terbukti saya mendapatkan Visa saya lebih cepat dari waktu yang dijanjikan. Biasanya Visa diproses dalam waktu 15 hari kerja, saya cukup 9 hari saja.
  3. Luangkan waktu khusus untuk mengisi aplikasi online. Untuk menghindari kesalahan data yang kita input sebaiknya saat mengisi aplikasi online sudah menyiapkan dokumen yang dibutuhkan seperti paspor dan dokumen lainnya agar tidak salah input data. Karena setelah proses Sign Declaration selesai maka anda tidak diperkenankan untuk merubah data. Hal ini terjadi pada saya, salah input data dan panjang urusannya. Saya harus cancel appointment, request refund dan membuat aplikasi baru. Proses refund pun memakan waktu sekitar satu bulan.
  4. Sertakan dokumen tambahan. Untuk yang satu ini saya tambahkan itinerary dan asuransi perjalanan.
  5. Siapkan semua dokumen sebelum datang untuk menyerahkan ke kantor VFS. Fotokopi atau scan semua dokumen untuk jaga-jaga, termasuk paspor. Di bagian depan kantor VFS juga menyediakan fotokopi namun biayanya 1500 rupiah per lembar bisa ngeprint juga dengan biaya 5000 per lembar (hanya bisa hitam putih)
  6. Datang satu jam sebelum jam janjian. Hal ini untuk antisipasi jika dokumen masih ada yang kurang bisa dilengkapi.
Itu dia beberapa tips dari saya, mungkin bagi teman-teman yang ingin menambahkan bisa lhooo.. Silahkan tinggalkan komen dibawah..















































9 comments:

Dewi Natalia mengatakan...

hi kak mau tanya. Refundnya gimana ya? Uangnya ditransfer ke kartu kredit yang kita pakai saat melakukan payment kah? Aku juga lagi mengurus visa nih :(

hennpuspita mengatakan...

@ Dewi Natalia : saya ikuti proses refund sesuai dengan prosedur di webnya, beberapa minggu kemudian baru dapet email konfirmasi bahwa request refund diterima dan disuruh nunggu sebulan untuk pengembalian biayanya melalui kartu kredit yang dipakai untuk membayar visa..

Unknown mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
Unknown mengatakan...

Hello! mau nanya sms pertama yang diterima olehmu berapa hari setelah submit ya? terimakasih ya

Unknown mengatakan...

Salam kenal mbak Puspita, blognya bagus dan bermanfaat karena step by step di sampaikan.

Pertanyaan saya:
Untuk kolom travel history mengapa pertanyaan "Have you been issued any visa for the UK for the last ten year" dijawab dengan yes? karena sebelumnya kan belum pernah punya visa.

Trus kalau saya dan suami mau sama-sama pergi dan masing-masing punya pekerjaan, sebaiknya untuk jaminan, apakah jadi satu saja atau masing-masing ada jaminan bank sendiri-sendiri?

Terima kasih.

salam,
Almeta

Riri mengatakan...

terima kasih kak, artikelnya membantu banget nih

mau ngurus VISA UK juga
kalau misal belum pernah keluar negeri sama sekali
paspornya masih baru gitu

peluangnya gimana ya kak?

StoryOfSunflower mengatakan...

hai sis,,, saya baru mau coba untuk apply visa pertama kalinya.. dan lagi mencari informasi mengenai dokumen2 yang butuh saya kumpulkan.. nah masalahnya adalah saya mau mengunjungi teman saya disana.. dan dia akan membayari flight ticket dan kehidupan saya disana. untuk seperti itu apakah saya juga harus mengisi "perhitungan" pada aplikasi online tersebut ya? duh saya galau :((
looking forward ur respon :)

Ms. Anca mengatakan...

mbak, mau nanya nih.
misalkan aku mengajukan UK visa visit selama 6 hari kunjungan ke UK dan visa accepted, tapi ternyata kunjungannya aku perpanjangan sampai 1 bulan. Bisa pake visa itu atau urus lagi ke Dubes UK? apakah ada sanksi nya?

Terimakasih

Blog27999 mengatakan...

Your Affiliate Money Printing Machine is waiting -

Plus, getting it set up is as simple as 1---2---3!

This is how it works...

STEP 1. Choose which affiliate products the system will promote
STEP 2. Add some push button traffic (it ONLY takes 2 minutes)
STEP 3. See how the affiliate system grow your list and upsell your affiliate products for you!

Are you ready to make money automatically??

Click here to launch the system

Posting Komentar

Silahkan tinggalkan komentar :)